-->

10+ Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar

10+ Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar - Surat Pengunduran Diri merupakan surat yang dibuat oleh seseorang ketika akan mengundurkan diri (resign) dari sebuah tempat bekerja karena berbagai alasan kuat dengan cara resmi. Umumnya seseorang akan menyampaikan surat pengunduran dirinya sesuai prosedur yang benar dalam upaya untuk mengundurkan diri.

10+ Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar
10+ Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar


Contoh Surat Pengunduran Diri berisi format/bentuk surat yang disampaikan ketika akan mengundurkan diri. Didalam surat tersebut dijelaskan alasan pengunduran diri sejelas-jelasnya dan dibuat dalam bentuk surat resmi.

Contoh Surat Pengunduran Diri Terlengkap

Ada berbagai alasan kuat bagi seseorang ketika memutuskan untuk mengundurkan diri dari sebuah pekerjaan. Diantaranya: mengundurkan diri karena alasan kesehatan (sakit, berobat, dll), mendapatkan pekerjaan lain, alasan keluarga, pindah domisili, jenuh, sampai kurang cocok dengan pekerjaan yang sedang dijalani saat ini.

Apapun alasan itu, seseorang haruslah menyampaikan pengunduran dirinya secara baik-baik yang dituangkan dalam sebuah surat pengunduran diri. Dengan begitu, maka perusahaan/instansi tempat bekerja dapat segera mencari pengganti dan orang yang mengundurkan diri tidak akan mendapatkan citra yang buruk dimata perusahaan/instansi, karena pada akhirnya orang tersebut akan diberikan Surat Keterangan Pengalaman Kerja.

Bagi rekan-rekan yang mencari Contoh Format Surat Pengunduran Diri, berikut ini kami bagikan beberapa Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar. Semoga beberapa contoh surat ini bisa menjadi referensi dalam pembuatannya dan bisa membantu.

Daftar Isi Contoh Surat Pengunduran Diri Lengkap

  1. Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Sakit (Alasan Kesehatan)
  2. Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Pindah Rumah/Domisili
  3. Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Alasan Keluarga
  4. Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Mendapat Pekerjaan Lain
  5. Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Organisasi
  6. Contoh Surat Pengunduran Diri Guru/Dosen
  7. Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Perusahaan
  8. Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Bank
  9. Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Sebuah Jabatan
  10. Contoh Surat Pengunduran Diri Bahasa Inggris


Untuk lebih jelas dan lengkap mengenai contoh isi dari masing-masing jenis surat pengunduran diri diatas, berikut format lengkapnya.

Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Sakit (Alasan Kesehatan)

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth,
Kepala Personalia PT. ...
Di Tempat

Dengan Hormat,

Melalui surat ini saya selaku karyawan PT. ... berdasarkan atas Surat Kesepakatan Bersama (SKB) tentang ketenagakerjaan dan Undang–Undang tenaga yang melingkupinya yang bertanda tangan dibawah ini saya :

Nama                     : 
Departemen / Perusahaan  : 
Jabatan                  : 
No. Karyawan             : 

Bermaksud untuk mengajukan surat pengunduran diri kepada PT ... dengan alasan kondisi kesehatan yang semakin menurun. Saya sangat berharap perusahaan bisa memahami kondisi saya dan memberikan hak-hak sesuai dengan ketentuan yang ada.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sesungguhnya tanpa adanya paksaan dari pihak manapun. Atas perhatian dan dukungan perusahaan terhadap saya selama saya bekerja, saya ucapkan banyak terima kasih.

Hormat Saya,
Nama dan ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Pindah Rumah/Domisili

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth.:
HRD Manager
PT. ...
Jl. Merdeka
Jakarta

Dengan hormat,

Melalui surat ini, saya ... bermaksud mengajukan pengundurkan diri dari PT. ... sebagai ... terhitung mulai tanggal .... karena harus pindah domisili bersama keluarga.

Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan dukungan yang dapatkan ketika saya bekerja untuk PT. .... Saya juga menghaturkan maaf kepada seluruh rekan-rekan karyawan dan manajemen PT. ... jika selama saya bekerja ada kekeliruan dan kesalahan yang saya lakukan.

Saya berharapkan PT. ... berkembang pesat dan selalu mendapatkan yang terbaik.

Hormat saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Alasan Keluarga

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth.:
HRD Manager
PT. ...
Jl. Merdeka
Jakarta

Dengan hormat,

Melalui surat ini, saya ... bermaksud mengajukan pengundurkan diri dari PT. ... sebagai ... terhitung mulai tanggal .... karena jauh dari keluarga dan ingin tinggal bersama keluarga.

Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan dan dukungan yang dapatkan ketika saya bekerja untuk PT. .... Saya juga menghaturkan maaf kepada seluruh rekan-rekan karyawan dan manajemen PT. ... jika selama saya bekerja ada kekeliruan dan kesalahan yang saya lakukan.

Saya berharapkan PT. ... berkembang pesat dan selalu mendapatkan yang terbaik.

Hormat saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Mendapat Pekerjaan Lain

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth,
HRD Manager
PT. ....
Jl. Serumpun No 245
Jakarta

Dengan Hormat,

Melalui surat ini, saya ... bermaksud untuk mengundurkan diri dari PT. ... sebagai ..., terhitung dari tanggal .... Saya mengucapkan banyak terima kasih atas kesempatan dan kepercayaan yang telah diberikan kepada saya untuk bekerja di PT. .... Adapun alasan saya mengundurkan diri adalah karena ingin menambah wawasan serta pengalaman di perusahaan lain.

Saya juga mengucapkan maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh rekan karyawan dan manajemen PT. K... apabila selama saya bekerja mempunyai kesalahan baik itu yang saya sengaja ataupun yang tidak di sengaja.

Saya berharap semoga PT. ... semakin maju dan berkembang pesat. Demikian surat pengunduran diri ini saya buat, atas perhatian yang diberikan saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Organisasi

Surat Pernyataan Pengunduran Diri
Sebagai Anggota Karang Taruna "Persada" Desa Mekar Sari Kecamatan Maju Jaya - Jakarta

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama              :  
Jabatan           :  
Alamat            :  
Telp              :  

Dengan ini menyatakan mengundurkan diri dari Anggota Karang Taruna "Persada" Desa Mekar Sari Kecamatan Maju Jaya, terhitung sejak .... Alasan pengunduran diri adalah karena kondisi kesehatan yang terganggu sehingga harus melakukan perawatan serius di luar kota.

Agar roda organisasi tetap terjaga, saya menyerahkan posisi yang saya tinggalkan kepada Ketua Karang Taruna. Saya mohon maaf sebesar-besarnya jika selama berjalannya organisasi ini terdapat kesalahan yang saya lakukan, baik sengaja ataupun tidak saya sengaja.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sadar dan tanpa tekanan dari pihak mana pun. Saya berharap Ketua Karang Taruna dan seluruh jajarannya bisa memahami dan mengerti posisi serta keadaan saya. Atas pengertian dan dukungannya, saya ucapkan terima kasih.

Jakarta, 16 Mei 2019
Yang menyatakan
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Guru/Dosen

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth.
Kepala Sekolah ....
Jl. Kota Utara No. 112
Jakarta

Perihal: Pengunduran Diri

Dengan Hormat,

Melalui surat ini, Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama              :  
Tempat/ tgl lahir :  
Jabatan           :  
NIP               :  
Alamat            : 

Secara resmi mengundurkan diri sebagai guru ... di SMA ..., terhitung sejak hari ..., ....

Saya mengucapkan terimakasih atas kesempatan yang telah diberikan kepada saya sebagai tenaga pengajar di SMA .... Saya meminta maaf yang sebesar-besarnya kepada jajaran komite, guru, dan staff SMA ... jika selama ini terdapat hal-hal yang kurang berkenaan selama saya bekerja.

Harapan saya, semoga SMA ... dapat semakin maju dan berprestasi, baik di bidang akademik maupun non akademik, sehingga dapat terus menciptakan generasi penerus yang berkualitas.

Hormat Saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Perusahaan

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth.
Direktur PT. ...
Jln. Melati, Jakarta

Dengan Hormat,

Melalui surat ini, saya selaku karyawan PT. ... berdasarkan dari penjelasan Surat Kesepakatan Bersama (SKB) tentang karyawan dan undang-undang kerja, maka Saya yang bertanda tangan di bawah ini;

Nama         :  
Departemen   :   
Jabatan      :  
No. Karyawan :  

Bermaksud untuk mengundurkan diri dari PT. ...  dengan alasan ingin meneruskan usaha miliks keluarga. Surat ini dibuat berdasarkan prosedur hubungan industrial tanpa ada maksud buruk sedikitpun.

Saya berharap pihak manajemen bisa mengerti dan menerima permohonan Saya, dan juga memberikan hak-hak sesuai ketentuan yang berlaku.

Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan penuh kesadaran dan keinginan diri sendiri tanpa paksaan dari siapa pun.

Hormat saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Bank

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth. 
Personalia Bank .....
KCP. Jakarta

Dengan Hormat,

Dengan surat  ini, saya ... memohon untuk mengundurkan diri dari Bank ... sebagi Customer Service.  Terhitung dari tanggal ... karena adanya alasan ... yang akhirnya membuat  saya tidak dapat fokus dalam bekerja.

Saya sangat berterimakasih atas kesempatan yang sudah diberikan pada saya untuk menjadi bagian karyawan dari  Bank ... KCP Jakarta.

Saya memohon maaf pada semua karyawan serta  manajemen Bank ... apabila terdapat salah yang sudah  saya lakukan saat bekerja.

Harapan besar saya, Bank ...  bisa terus maju dan berkembang dengan baik.

Hormat Saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Dari Sebuah Jabatan

Jakarta, 16 Mei 2019

Kepada Yth.
Kepala Dinas ...
Di -
    Jakarta

Dengan Hormat,

Melalui surat ini, saya atas nama ... bermaksud untuk mengundurkan diri dari jabatan sebagai ... di Dinas ..., terhitung sejak tanggal .... Adapun alasan saya adalah karena telah mendapatkan pekerjaan baru di tempat lain.

Saya mengucapkan terima kasih atas kesempatan kerja di Dinas ... selama ini. Saya juga memohon maaf kepada seluruh staff dan jajaran manajemen Dinas ... jika ada kesalahan dan kekeliruan yang pernah saya lakukan selama bekerja.

Saya berharap Dinas ... dapat berkembang terus dan menjadi yang terbaik. Demikianlah surat pengunduran diri ini Saya buat, atas perhatian dan kerjasamanya Saya capkan terima kasih.

Hormat Saya,
Nama dan Ttd

Contoh Surat Pengunduran Diri Bahasa Inggris

Jakarta, May 16th, 2019

To:
Mr. ...
Managing Director
PT. ...
Jl. Arjuna No, 56 
Jakarta

Dear Sir,

Through this letter, I inform you that I want to resign from your company starting from June 1st, 2019.

I feel that now is the right time for me to develop my career in other field. I would be grateful if you confirm the acceptance of my resignation and the date. If there is something I have to finish before I go, please let me know.

I also express my gratitude to the company PT. ... for the support and the opportunity that I have gained while I work here. I wish you and the entire team of PT. ... success and continue to provide the best for consumers.

Thank you for your attention and wisdom.

Best Regards
Name & Signature

Demikian artikel kami mengenai 10+ Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar. Semoga membantu dan bisa bermanfaat.

0 Response to "10+ Contoh Surat Pengunduran Diri Yang Baik dan Benar"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel