-->

Download Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik

Download Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik - Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) adalah buku yang diterbitkan oleh Satuan Lalu Lintas Kepolisian Republik Indonesia (Polri) sebagai bukti yang sah atas kepemilikan kendaraan bermotor. Dengan kata lain, BPKB merupakan bukti fisik dari kepemilikan kendaraan bermotor (misalnya : mobil dan sepeda motor) yang dimiliki seseorang.

Download Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik
Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik

BPKB akan diberikan kepada seseorang apabila orang tersebut telah melakukan pembelian sebuah kendaraan bermotor secara tunai. Dalam aturan yang berlaku, BPKB harus diambil sendiri secara langsung oleh pemilik kendaraan bermotor apabila sudah selesai dibuat dan diterbitkan.

Namun terkadang, ketika BPKB diterbitkan ada yang berhalangan untuk mengambilnya, sedangkan BPKB tersebut harus segera diambil. Untuk hal ini, pemilik kendaraan bermotor bisa mewakilkan pengambilan BPKB kepada orang lain dengan sebuah surat yang disebut Surat Kuasa Pengambilan BPKB.

Surat Kuasa Pengambilan BPKB adalah surat yang dibuat dengan tujuan untuk mengambil BPKB atas kendaraan bermotor yang dimilikinya kepada orang lain yang dipercaya jika orang tersebut memang berhalangan karena berbagai alasan.

Download Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik

Pada artikel berikut ini, kami akan membagikan Contoh Format Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik, yang mana surat ini bisa dijadikan gambaran atau referensi jika ingin membuatnya. Beberapa hal penting yang harus diketahui dalam pembuatan surat ini antara lain :

  1. Surat kuasa pengambilan BPKB dibuat dengan melibatkan 2 (dua) pihak, yakni Pihak 1 (Pemberi Kuasa) dan Pihak 2 (Penerima Kuasa).
  2. Mencantumkan data-data pribadi sesuai data kependudukan yang tertera pada KTP, seperti : nama, tempat tanggal lahir, alamat lengkap, dan pekerjaan.
  3. Menyebutkan secara spesifik data-data kendaraan bermotor yang akan diambil BPKB-nya, seperti : atas nama kepemilikan, merk motor, warna motor, nomor rangka, tahun pembuatan, CC motor, nomor polisi, dan nomor mesin.
  4. Ditanda tangani oleh kedua pihak diatas materai 6.000.

Berikut contoh suratnya :

SURAT KUASA PENGAMBILAN BPKB

Yang bertanda tangan dibawah ini selaku pihak pertama :

Nama
:
Tempat/tanggal lahir
:
Pekerjaan
:
Alamat
:

Dengan surat ini memberikan kuasa pada pihak kedua :
Nama
:
Tempat/tanggal lahir
:
Pekerjaan
:
Alamat
:


Agarmengambilkan surat BPKB Motor dengan rincian sebagi berikut ini :

Atas nama
:
Merk Motor
:
Warna
:
No. Rangka
:
Tahun
:
CC Motor
:
No. Polisi
:
No. Mesin
:


Demikian surat kuasa ini saya buat dalam keadaan sadar tanpa ada paksaan dari siapapun. Dan semoga digunakan sebagimana mestinya. Saya ucapkan terima kasih atas segala perhatiannya.

Jakarta, ................ 2018

Pihak Pertama

Pihak kedua

(Nama dan ttd)

(Nama dan ttd)



Untuk format dalam bentuk Ms. Word Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik, silakan unduh pada tautan link yang kami sertakan di bawah ini :

[Unduh] - Surat Kuasa Pengambilan BPKB

Demikian artikel mengenai Download Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Download Surat Kuasa Pengambilan BPKB Terbaik"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel